Motivasi Pelajar Bisa Menulis dan Jadi Konten Kreator, Herald Go to School Hadir di MTsN 1 Kota Makassar

Keterangan Gambar : Foto bersama tim Herald Sulsel dan Siswa


Dalam rangka meningkatkan pemahaman siswa terkait dasar - dasar jurnalistik dan kreativitas untuk menjadi konten kreator di era digital, maka hari ini Herald Sulsel menggelar kegiatan yang bertajuk Herald Go to School di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 kota Makassar.
Total ada sekitar 60 siswa yang hadir di aula lantai dua untuk mendapatkan pelatihan jurnalistik dan bimbingan dalam pembuatan video grafis. Wakil kepala madrasah, H Hafiluddin yang menerima kunjungan tim Herald, mengapresiasi kegiatan tersebut. "Saya sangat bersyukur adanya kegiatan yang bermanfaat ini. Karena itu berarti bahwa kita punya semangat untuk mengembangkan diri, entah dalam posisi menambah pengetahuan bagi yang sudah mengetahui dasar dasarnya, ataupun menambah pengetahuan baru bagi yang belum mempunyai pengetahuan dasar mengenai jurnalistik, media online dan sebagainya." ujarnya.
Kegiatan ini diisi dengan materi yang dibawakan oleh 2 narasumber, yakni Annisa Lukman A Gaffar selaku redaktur Herald Sulsel dan Muhammad Syahri Ramadani, sebagai konten editor Herald Sulsel. Selain materi jurnalistik, yang menarik juga diisi dengan aneka games yang didukung oleh sejumlah sponsor. Diantaranya, Smartfren, Hilo, dan masih banyak lagi.
Untuk pengembangan bakat siswa dalam hal jurnalistik dan multimedia, MTsN 1 Makassar sendiri memiliki kegiatan ekstrakurikuler yang bernama MUJI.

Penulis : Sitti Fakiha Al Malika





Baca Lainnya :