Keterangan Gambar : Foto saat Wakamad Kesiswaan memberi sambutan sebelum proses pemilihan dimulai
Setelah kegiatan Mubes kemarin, hari ini Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) dan Majelis Perwakilan Kelas (MPK) MTsN 1 Makassar mengadakan pemilihan ketua baru yang melibatkan seluruh warga madrasah.
Kegiatan yang dilaksanakan di lapangan indoor MTsN 1 Makassar ini diawali dengan kegiatan pemaparan visi dan misi dari pasangan calon ketua dan wakil ketua OSIM dan MPK periode 2023-2024 dan diakhiri dengan pemilihan dengan sistem polling secara online.
Kegiatan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIM dan MPK yang dipilih warga madrasah menjaring 5 pasangan calon dari OSIM dan 4 calon dari MPK. 5 pasangan calon (paslon) OSIM yakni paslon nomor urut 1, Siti Fatiha Anjali dan Asqiah Tirasyah. Paslon nomor urut 2, Davina Farha Aulia dan A.M Altaf Haidil. Paslon nomor urut 3, Imelda Aulia Hardil dan Muh. Rayyan Taufiq. paslon nomor 4, Fauziah Zahrani Siregar dan Dafa Khifayah Nasrullah. serta paslon nomor urut 5, Sulthan Rafi ST dan A. Arsheika Irtiyah R.A.
Sedangkan paslon dari MPK periode 2023-2024 yang terdiri dari 4 calon yaitu, nomor urut 1, Najihah Salzahmi. Nomor urut 2, Muh. Abyan Dzaki Harun, nomor urut 3, Najwa Azzahrah dan nomor urut 4, Muh. Zulfachri.
Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh dewan guru dan pegawai. Dalam sambutannya, H Hafiluddin selaku Wakamad Kesiswaan berpesan kepada siswa "dari 5 pilihan dari ketua OSIM dan 4 pilihan dari ketua MPK ini kita harus cerdas, jangan kita memilih suatu calon ketua hanya karena ketampanan, kecantikan ataupun kedekatan, tapi betul-betul kita memilih sesuai dengan hati nurani dan kita yakin pilihan kita tidak salah." Beliau juga menyampaikan satu quote kepada seluruh siswa yg hadir, "Pelangi itu indah karena berbedah, dan sebaik-baik perbedaan adalah yang menyatu" Ujarnya.
Ia juga berpesan kepada seluruh pasangan calon ini untuk harus mampu memajukan OSIM dan MPK yang menjadi organisasi besar di madrasah.
Sejalan dengan itu, Ketua dan Wakil ketua OSIM yang terpilih adalah paslon nomor urut 4, Fauziah Zahrani Siregar dan Dafa khifayah nasrullah. Dan Ketua MPK yang terpilih adalah Muh. Abyan dzaki harun. (*)
Penulis: Sitti Fakiha Al Malika R
Baca Lainnya :
- MTsN Bulungan Kalimantan Timur Melakukan Kunjungan Pendidikan ke MTsN 1 Kota Makassar 0
- MTsN 1 Kota Makassar Melaksanakan Musyawarah Besar (MUBES) IV Bersama Majelis Perwakilan Kelas (MPK) dan Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM)0
- MTsN 1 Kota Makassar Menyelenggarakan Acara Peringatan Isra Miraj dan Tarhib Ramadhan 1444 H0
- Lagi, Perserta Didik MTsN 1 Kota Makassar Berhasil Menjadi Juara Umum Nasional dan Meraih 91 Medali Pada Ajang Olimnus 20230
- MTsN 1 Kota Makassar Melaksanakan Seleksi Kompetisi Sains Madrasah (KSM)/Olimpiade Sains Nasional Tahun 20230