Pengumuman (announcement) adalah proses, cara, perbuatan mengumumkan sebuah informasi. Hal terpenting dari menulis pengumuman adalah harus efektif dan komunikatif.
Bahasa efektif adalah bahasa yang digunakan haruslah tepat. Jangan sampai bahasa pengumuman tidak jelas karena akan membuat pendengar (apabila pengumuman dibacakan) kebingungan.
Bahasa pengumuman pun harus komunikatif, artinya bahasa pengumuman mudah dipahami. Dalam menulis teks pengumuman, kamu harus menggunakan kalimat efektif. Kalimat efektif adalah kalimat yang penggunaan kata-katanya lebih singkat, padat, dan jelas.
Oleh karena itu, penggunaan kata dan kalimat pada pengumuman hendaknya lebih singkat dan padat.
Dengan begitu, kamu dapat mengamati dan mencermati teks pengumuman sesuai dengan konteks.