Keterangan Gambar : Foto saat Wakamad Kurikulum memberikan sambutan sekaligus menerima mahasiswa PLP secara resmi
Sebanyak 31 mahasiswa dari Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) 2 UIN Alauddin Makassar resmi diterima di MTsN 1 kota Makassar dalam acara yang dilaksanakan di aula lantai dua madrasah.
Kegiatan penerimaan ini dibuka oleh Syam, Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum, yang mewakili Kepala Madrasah. Dalam sambutannya, Syam menyampaikan pesan penting kepada para mahasiswa tentang dua kunci sukses dalam dunia pendidikan, yaitu sabar dan ikhlas. “Dalam menghadapi siswa, kita harus banyak bersabar dan tidak mengedepankan emosi. Begitu juga ikhlas dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab,” ujarnya.
Mahasiswa PLP 2 yang mengikuti program ini berasal dari Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar. Mereka terbagi dari tiga program studi, yaitu Pendidikan Fisika, Pendidikan Bahasa Arab, dan Manajemen Pendidikan Islam.
Kegiatan PLP ini akan berlangsung selama kurang lebih 35 hari di madrasah, di mana para mahasiswa akan mendapatkan kesempatan untuk mengaplikasikan ilmu yang mereka peroleh di kampus dalam lingkungan pendidikan yang nyata.
Dengan adanya program ini, diharapkan para mahasiswa dapat memanfaatkan pengalaman yang didapat selama di madrasah untuk mengembangkan keterampilan dan kompetensi mereka sebagai calon pendidik.
Baca Lainnya :
- Rapat Kerja MTsN 1 Kota Makassar untuk Penyusunan Anggaran Tahun 20250
- Kabid Penmad Menyapa Guru Madrasah di MTsN 1 Makassar0
- Penarikan Mahasiswa PPL Universitas Muslim Indonesia Tahun Pelajaran 2024 - 2025 di MTsN 1 Kota Makassar0
- Pembukaan Diklatsar Paskibra MTsN 1 Makassar Unit 801 Tahun 20240
- MTsN 1 Kota Makassar Selenggarakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H/2024 M0